Pempek Tanpa Ikan beserta Cuka nya

Pempek Tanpa Ikan beserta Cuka nya
Bahan-bahan:
500 ml air
4 sdt Garam
3 sdt Sasa
250 gr Tepung terigu
400 gr Tepung sagu
2 Butir Telur untuk adonan
2 Butir Telur untuk isian
5 siung bawang putih
Untuk Cuko
750 ml air
500 gr gula merah
200 gr gula pasir
4 sdm cuka putih (jika tidak ada bisa pakai asam jawa)
20 gr garam
20 bh cabe rawit hijau
75 gr bawang putih

Langkah-langkah Membuat Pempek:
1. Siapkan panci, beri air 500 ml, garam, Sasa panaskan sampai mendidih
2. Kecilkan kompor, beri terigu sedikit sedikit aduk cepat sampai kalis dan matang. Angkat
3. Tunggu adonan, hingga hangat saja beri kocokan telur 2 butir. Aduk rata.
4. Tambahkan tepung sagu sedikit sedikit sampai adonan kalis. Boleh di tambahkan bawang putih yang telah di ulek campur kan sampai adonan kalis tidak lengket
5. Bentuk sesuai selera, bulatkan dan tekan-tekan
6. Beri isian telur kocok 2 sendok
7. Lalu Rapatkan sisi nya. Beri taburan tepung sagu di piring agar tidak lengket.
8. Panaskan air secukupnya sampai penuh dalam wajan, beri 2 sdm minyak goreng.
9. Masukan pempek. Tunggu sampai mengembang dan matang.
10. Angkat dan tiriskan
11. Goreng sampai kecoklatan dan potong potong
12. Sajikan dengan kuah cuko dan timun
Langkah-langkah Membuat Cuko
1. Rebus air dan masukkan gula merah, gula pasir, garam dan asam jawa
2. Ulek bawang putih dan cabai rawit hijau, lalu masukkan kedalam rebusan air tadi, didihkan.
3. Cuko siap digunakan
Selamat Mencoba

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel